Jumat, 13 Maret 2015

Apa itu Psikologi, Sosiologi, dan Antroplogi ?

Apa itu Psikologi ?

Psikologi adalah sebuah ilmu yang mempelajari tentang perilaku dan proses mental yang dikaji secara ilmiah. Berikut ada beberapa tokoh yang mencetuskannya, antara lain :

a. Jean Piaget 
    Piaget terkenal dengan 4 tahap perkembangan kognitif pada anak-anak. Tahap yang pertama adalah tahap sensorimotor (0-2 tahun) yang perkembangannya melalui tindakan fisik seperti gerak reflek, berjalan, dll. Tahap yang kedua adalah preoperational stage golongan anak umur 2 sampai dengan 7 tahun. Anak-anak di tahap ini mulai merepresentasikan sesuatu secara simbolis namun terbatas. Yang ketiga adalah tahap concrete operational (7-11 tahun),  anak-anak sudah mulai berpikir secara konkrit. Dan yang keempat atau tahap terakhir adalah formal operational stage (11-15 tahun). Anak-anak pada tahap ini berpikir secara abstrak dan lebih logis.


Jean Piaget



b. Maslow
    Setiap orang termotivasi oleh satu kebutuhan atau yang lain. Serta mempunyai potensi untuk tumbuh ke psikologi sehat yaitu self-actualization.


c. Sigmund Freud 
    Menurut Freud, kehidupan jiwa memiliki tiga tingkatan kesadaran, yakni sadar (conscious), prasadar (preconscious), dan tak-sadar (unconscious)

d. B.F. Skinner
    Menurut Skinner, pembelajaran seorang individu ditentukan oleh reinforcement. Dimana reinforcement atau punishment yang diberikan kepada individu tertentu, dapat menjadi stimulus untuk belajar dan memotivasi individu tersebut.

e. Wilhelm Wundt
    Wundt mengeluarkan teori strukturalisme yang pada saat itu psikologi tercatat hanya memiliki satu aliran, yaitu psikologi strukturalisme.


Apa itu Sosiologi ?

Sosiologi terdiri dari 2 kata yang berasal dari bahasa Yunani, yaitu socios yang berarti teman atau kawan dan logos yang berarti ilmu atau pengetahuan. Dari kedua kata tersebut dapat disimpulkan bahwa sosiologi adalah ilmu yang mempelajari tentang kehidupan bermasyarakat. Berikut beberapa ahli berpendapat tentang sosiologi :

a. August Comte 
  Sosiologi adalah suatu studi positif tentang hukum-hukum dasar dari berbagai gejala sosial yang dibedakan menjadi sosiologi statis dan sosiologi dinamis. pengertian statis itu lebih memusatkan pada dasar adanya masyarakat itu sendiri. sedangkan dinamis, kajian lebih dipusatkan perkembangan masyarakatnya juga pembangunannya. 

b. Karl Max 
    Karl max salah satu tokoh besar dalam sosiologi. Dia menemukan inti antara masyarakat kapitalis di dalam komoditas.dia mengkaji dua tipe ploteriat dan kapitalis. ploteriat adalah para pkerja yang menjual hasil kerja mereka dan tidak memiliki alat produksi sendiri. max percaya hal lini akan mengakibatkan masyrakat ploteriat akan kehilangan keterampilan seiring meningkatnya mesin-mesin produksi yang lebih canggih. sedangkan kapitalis adalah orang yang membari upah pada ploteriat.

c. Roucek dan warren
         Menurut roucek dan warren adalah ilmu yang mempelajari mengenai manusia dan kelompok sosial.

d. Paul B. Horton
    Sosiologi adalah ilmu yang memusatkan kajian pada kehidupan kelompok dan produk kehidupan kelompok tersebut.

e.  Max Weber
          Sosiologi adalah ilmu yang berupaya memahami tindakan-tindakan sosial. Tindakan sosial adalah tindakan yang dilakukan dengan mempertimbangkan dan berorientasi pada perilaku orang lain.


Apa itu Antropologi ?

Antropologi diambil dari 2 kata yaitu, Antrophos dan Logos. Antrophos yang berarti manusia sedangkan logos berarti pikiran atau ilmu. Berikut Antropoli menrut para ahli. antara lain : 

a. William  A. Haviland 
    Antropologi adalah studi tentang manusia, berusaha menyusun generalisasi yang bermanfaat tentang manusia dan perilakunya serta untuk memperoleh pengertian yang lengkap tentang kenaekaragaman manusia. 

b. David Hunter 
    Antropologi adalah ilmu yang lahir dari keingin tahuan yang tidak terbatas tentang umat manusia.

c. Clifford Geertz
Geertz memilih kajian-kajian antara budaya dan agama dengan membangun kerangka kerja common sense, agama, dan seni sebagai suatu system kebudayaan. 

d. Leslie White
Terdapat 3 komponen kebudayaan (tekno-ekonomis, social, dan ideology) yang berpengaruh terhadap social dan  ideology. 

e. Bronislaw Malinowski
Kebudayaan merupakan penyelesaian masalah yang ada pada manusia terhadap lingkungannya sesuai dengan tradisi yang ada .















Referensi :

 http://sosbud.kompasiana.com/2014/09/21/pengertian-sosiologi-menurut-para-ahli-680261.html
di akses pada tanggal 14 maret 2015

http://www.bisosial.com/2012/11/pengertian-antropologi-menurut-para-ahli.html
diakses pada tanggal 14 maret 2015

http://www.e-jurnal.com/2013/11/pengertian-antropologi-menurut-para-ahli.html














5 komentar:

  1. lumayan lengkap dan menambah informasi, tapi tolong perbanyak lagi sumbernya dan perbanyak lagi fotonya ya. semangat sultan nilai nya 63

    BalasHapus
  2. Materinya cukup lengkap, tapi sebaiknya diperbanyak lagi gambarnya dan font tulisan referensinya diperbesar lagi, 64 nilai buat sultan yah.

    BalasHapus
  3. sudah cukiup lengkap tapi font referensi di perbesar ya dan tambahkan gambar lagi dapet nilai 64 ya

    BalasHapus
  4. informasinya udah lumayan lengkap kok . kalo bisa gambarnya di tambahin yaaa . kalo sekarang aku kasih nilai 66 yaa hehe

    BalasHapus
  5. sudah cukup bagus kok sultan hehehe cuma gambarnya masih kurang nih.. 64 yahhh nilainya

    BalasHapus